Bagaimana membangun Villa untuk hunian dan bisnis di Bali: dari sisi Arsitektural
Yang menarik dari berinvestasi di Bali
Bali merupakan pulau yang terkenal dengan keindahan alamnya. Menjadi objek wisata favorit yang dikenal oleh dunia sejak puluhan tahun lalu. Keindahan alam yang masih tetap terjaga dengan kebudayaan yang erat dalam kegiatan sehari-hari masyarakat membuat Bali selalu terasa istimewa.
Banyak orang datang ke bali karena lelah dengan kehidupan perkotaan, gedung-gedung tinggi yang menutup pandangan kita akan birunya langit, padatnya perumahan yang mempersempit lahan hijau, serta lelah berjam-jam di perjalanan hanya untuk menikmati keindahan pantai. Semua hal tersebut bisa didapatkan di Bali. Jika berbicara dari sudut pandang bisnis, Bali merupakan lahan investasi property yang dapat diandalkan.
Namun kali ini mari kita bahas dari sudut pandang lain, sudut pandang arsitektural. Ya, Bali tidak hanya tentang pemandangan indah dan alam yang masih terjaga, namun juga warisan budaya arsitekturalnya yang masih kental didapati di setiap rumah masyarakatnya. Hal ini juga mempengaruhi bangunan-bangunan villa di Bali yang kebanyakan merupakan perpaduan antara gaya modern dengan sentuhan tradisional yang unik, melahirkan sebuah gaya bangunan tropis yang khas.
Oleh karena itu, memilih arsitek Bali merupakan pilihan yang tepat jika anda menginginkan sebuah villa yang bisa anda tinggali sekaligus menjadi salah satu sumber pendapatan anda. Mempercayakan desain pada arsitek yang paham konsep dan layout yang sesuai dengan keinginan anda adalah kuncinya.
Yang harus diperhatikan jika ingin berinvestasi di Bali
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait lokasi atau site pembangunan villa. Salah satu diantaranya adalah adanya Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Bali Nomor 16 tahun 2009 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Bali dimana tinggi bangunan yang bersifat pribadi ataupun komersil tidak boleh melebihi 15 meter. Temukan Arsitek Bali yang sudah berpengalaman untuk mendesain bangunan yang mengikuti ketentuan pemerintah dan adat sekitar.
Selanjutnya masih mengenai lokasi, seringkali tanah yang anda miliki atau sewa melalui perantara dan anda tidak memiliki waktu untuk mengecek keadaan tanahnya secara langsung.
Visit site langsung oleh arsitek salah satu poin plus karena dengan pengecekan langsung arsitek dapat merekomendasikan langkah yang dilakukan sebelum proses design, salah satunya menentukan struktur pondasi yang tepat untuk villa anda.
Memilih Arsitek untuk membangun bisnis Villa di Bali
Langkah selanjutnya yang paling krusial adalah menemukan arsitek. Arsitek yang benar-benar mendengarkan dan mewujudkan konsep dan keinginan anda akan sebuah villa di daerah tropis.
Jika melihat kondisi saat ini, sebanyak lebih dari 35.000 listing penginapan pada Airbnb membuat persaingan rate harga penginapan di Bali cukup ketat. Oleh karena itu, jika anda menginginkan membangun villa baru untuk tujuan komersil , anda harus memiliki konsep unik yang beda dari yang lain.
Anda bisa membuat villa yang memiliki tema khusus atau spesialisasi. Anda menginginkan villa terbuka dengan kolam renang yang penuh dengan cahaya matahari? Atau sebuah villa yang tenang dengan pepohonan rindang yang dapat mengakomodir hobi anda untuk bermeditasi? Villa yang sifatnya family-friendly, atau Villa yang menghadirkan suasana ala Santorini? Semuanya dapat anda sampaikan kepada arsitek anda untuk dijadikan landasan pembuatan konsep villa ideal di Bali yang mencerminkan pribadi anda.
Our client, Mr. Benoit
Studio JAJ sudah cukup berpengalaman juga dalam bidang ini. Salah satu klien kami, Mr. Benoit ingin melakukan renovasi pada villa lamanya yang berlokasi di Ubud. Ia masih ingin mempertahankan nuansa Bali khas Ubud yang tenang, namun ia ingin mengkombinasikannya dengan interior bernuansa modern.
Bangunan Villa lama masih dipertahankan dengan penambahan beberapa ornamen khas Bali. Interiornya didesain modern namun masih menggunakan unsur kayu, beberapa material tradisional seperti anyaman bambu pada langit-langit kamar.
Perubahan yang cukup signifikan ada pada lanskap Villanya. Sesuai permintaan Mr. Benoit, tim kami mendesain Pool pada setiap unit kamar dan memperbanyak area hijau berupa rumput.
Yang unik pada desain renovasi villa ini adalah pemanfaatan lanskap tumbuhan dan pepohonan sebagai pemisah antara satu unit vila dengan yang lainnya. Hal ini ditujukan untuk menjaga privasi antar penghuni unit villa.
Project villa lain dari Studio JAJ di Bali, diantaranya Villa Poetih di Ubud, Villa Kampi di Sawangan, dan Villa Franchi di Nusa Dua. Dengan konsep tropical bali, modern, atau bali tradisional.
Dalam mendesain, filosofi Studio JAJ adalah menggali sebanyak mungkin keinginan klien, memberikan solusi dan masukan berdasarkan pengalaman selama lebih dari 10 tahun di dunia arsitektur. Anda bisa membaca selengkapnya mengenai studio JAJ disini
Jika siap untuk berinvestasi di Bali, kami bersedia membantu anda!
Bagaimana membangun Villa yang ideal
Membangun villa yang ideal di Bali tak lepas dari beberapa ciri khas berikut: Bangunan yang memiliki banyak bukaan, memiliki banyak area terbuka (open space), dan ciri khas pada landscapenya yaitu tumbuhan tropical local khas Bali seperti pohon Jepun, Calatea, dan pisang-pisangan.
Bunga Jepun Bali
Pisang-pisangan
Lalu bagaimana konsep yang pas jika anda menginginkan Villa yang profitable? Yang pertama adalah adanya guest area yang nantinya akan disewakan. Guest area sebaiknya memiliki entry yang terpisah dari Area private untuk menjaga privacy. Sediakan fasilitas public pendukung kegiatan guest selama menginap seperti pool atau bale (gazebo khas Bali) sebagai tempat untuk bersantai menikmati suasana Villa. Selanjutnya ada baiknya desain Villa anda dirancang low maintenance. Sebagai contohnya dengan membuat sudut-sudut rumah sesimpel mungkin dengan meminimalisir lekukan sehingga mempermudah anda dikala melakukan pembersihan.
Membangun villa tinggal yang profitable di Bali tak lepas dari pemilihan material. Arsitek anda seharusnya mampu untuk menyesuaikan material bangunan dengan budget yang anda miliki. Jika anda sudah menentukan budget atau memiliki batasan budget, pemilihan material yang tepat adalah solusinya.
Penggunaan material unfinished pada bangunan
Berikut beberapa tips pemilihan material untuk menghemat budget anda:
- Pemilihan batu bata dengan ukuran standar pabrik dan material pintu & jendela dengan ukuran tidak lebih dari 1 meter dapat meminimalisir budget pembangunan. Untuk ukuran yang bersifat custom memerlukan biaya pembuatan yang lebih tinggi daripada standar pabrik.
- Meminimalisir ornament yang dipasangkan pada bangunan. Alasannya masih sama, Ornamen-ornamen yang bersifat custom akan memerlukan biaya tambahan.
- Pemilihan material raw atau unfinished seperti pada bangunan bertipe Scandinavian dan Industrial sehingga tidak memerlukan biaya finishing
Lain halnya jika anda memiliki budget yang cukup tinggi dan ingin membangun villa dengan konsep luxury. Dengan budget diatas rata-rata, anda bisa lebih leluasa memilih konsep serta material. Berdasarkan pengalaman dengan klien-klien kami sebelumnya, mereka lebih memilih menganggarkan budget lebih di awal untuk material diatas standar agar kedepannya villa idaman mereka free-maintenance dan timeless.
Salah satu project Villa Luxury kami adalah Villa Kampi yang terletak di Sawangan, Bali. Villa tersebut menggunakan material Granit dari Quadra pada dinding kamar mandi. Material ini dipilih karena Granit memiliki daya tahan pada aktifitas yang tinggi jadi tidak perlu khawatir bentuknya berubah karena terus menerus terkena air, tahan terhadap berbagai macam goresan dan mudah dibersihkan ketika terkena noda.
Contoh lain penerapan material premium pada Luxury Villa Franky di Nusa Dua, Bali. Pemilihan kaca Jendela dengan material premium kedap suara sesuai dengan prefrensi dari klien kami yang merasa agak terganggu dengan suara angin yang terlalu berderu dikarenakan site yang berada di atas bukit.
Berapa biaya yang diperlukan untuk membangun Villa di Bali
Yang terakhir adalah mengenai berapa biaya pembangunan Villa di Bali. Sudah banyak orang membuktikan bahwa menggunakan perancangan arsitektur sebelum membangun dapat menghemat uang dan waktu anda. Selain mendapatkan gambaran mengenai villa anda nantinya, anda juga mendapatkan perencanaan biaya pembangunan anda dari awal yang sesuai dengan budget anda.
Biaya yang anda keluarkan saat hiring jasa arsitek di Bali sangat bervariasi tergantung pengalaman dan reputasi arsitek. Biaya design rata-rata mulai $20 per m2 sampai $100 per m2 dan ada juga yang mengenakan system lumpsum price.
Kami di studio JAJ memberikan harga $25/m2 untuk paket arsitektural gambar arsitektural dan 3D, dan $40/m2 untuk kelengkapan sampai technical drawings yang mencakup gambar arsitektural, 3D, dan gambar kerja arsitektural)
Sedangkan untuk biaya konstruksi Villa ada di harga 6.000.000 IDR – 8.000.000 IDR atau mulai dari 10.000.000 IDR untuk villa luxury (kami dapat membantu anda menemukan kontraktor yang tepat untuk pembangunan rumah anda).
Berikut beberapa step dan hal-hal yang perlu diperhatikan mengenai bagaimana membangun villa profitable di Bali:
1. Pertimbangkan mengenai lokasi site, keadaan tanah dan akses ke area tanah anda
2. Pilih arsitek yang mengerti keinginan anda, sekaligus kebutuhan anda. Usahakan Arsitek berdomisili di Bali atau memiliki representatif di Bali
3. Tentukan konsep bangunan yang ideal sesuai dengan budget dan keinginan anda
4. Preferensi material (Free maintenance/tight budget material)
Jika anda tertarik untuk membangun Profitable Villa di Bali, silahkan hubungi kami untuk melakukan konsultasi